Mari kita menelaah sebuah ayat dalam Kitab Perjanjian Lama yang disebut Proto-Evangeliumm yakni Kej 3 : 15
Mengapa kita perlu membaca dalam 2 terjemahan ; bahasa Indonesia dan bahasa Inggris ??? Tentu ada maksudnya ... karena ... terkadang dengan membaca 2 terjemahan, bahkan lebih akan membuka wawasan yang "tersembunyi" ... malahan kalau anda mau harusnya membaca bahasa aslinya, yakni bahasa Ibrani (teks pra-Masoretik, tanpa vowel, dan teks Masoretik yg ada tanda bacanya, )ve-ei-Vah a-Shit bei-ne-Kha
dan permusuhan Aku akan menempatkan antara engkau
u-Vein ha-ish-Shah u-Vein
dan antara perempuan dan antara
zar-a-Kha u-Vein zar-Ah
benih-mu dan antara benihnya
hu ye-shu-fe-Kha Ros
dia akan meremukkan engkau kepala
ve-at-Tah te-shu-Fen-nu a-Qev
dan engakau akan meremukkan dia tumit
Dengan demikian, sekarang tampilah pengertian dan pemahaman yang 'terlihat baru', yakni ... dalam bahasa Inggris tampak unsur ... her seed = benih perempuan ... dalam bahasa Ibrani ... zar-Ah = benihmu /perempuan ( זרעה ). Dalam terjemahan bahasa Indonesia tidak nampak bukan?
Apa arti "benih perempuan" (her seed , zar-Ah). Ini istilah yang aneh, tidak biasa, untuk orang Ibrani, untuk orang Inggris dan kita juga (Indonesia). Dalam bahasa kita malahan terjemahannya adalah keturunanmu ... kata-kata ini kurang jelas, sebaiknya benihmu (benih perempuan).
Dan dalam bahasa Yunani di Septuaginta yg digunakan "resmi gereja" katolik , akan lebih terlihat, sbb :
Greek Septuagint
Kai echthran theso ana meson sou kai ana meson tes gynaikos kai ana meson tou spermatos sou kai ana meson tou spermatos autes autos sou teresei kephalen kai sy teresei autou pternan
- Romans 1:3 KJV: Concerning his Son Jesus Christ our Lord, which was made of the seed of David according to the flesh
- 2 Timothy 2:8 KJV: Remember that Jesus Christ of the seed of David was raised from the dead according to my gospel:
- Isaiah 45:19 KJV: I have not spoken in secret, in a dark place of the earth: I said not unto the seed of Jacob, Seek ye me in vain: I the LORD speak ...
- Jer 33: 26 then I will reject the descendants of Jacob and David my servant and will not choose one of his descendants to rule over the seed of Abraham, Isaac, and Jacob. For I will restore their fortunes, and will have mercy upon them.”
” Aku [Allah] akan mengadakan permusuhan antara kamu [ular] dan wanita [Maria], dan antara benih [ular] Anda dan benih [Maria] dia; dia [Yesus] akan meremukkan kepala [ular]mu, dan kamu [ular] akan meremukkan tumit [Yesus]-nya. ”
“I [God] will put enmity between you [the serpent] and the woman [Mary], and between your [the serpent's] seed and her [Mary's] seed; he [Jesus] shall bruise your [the serpent's] head, and you [the serpent] shall bruise his [Jesus'] heel. “
Im 6: 6 Mereka itu harus kudus bagi Allahnya dan janganlah mereka melanggar kekudusan nama Allahnya, karena merekalah yang mempersembahkan segala korban api-apian TUHAN, santapan Allah mereka, dan karena itu haruslah mereka kudus
Bagi imam-Nya saja ada syarat-Nya :
Im 6: 7 Janganlah mereka mengambil seorang perempuan sundal atau perempuan yang sudah dirusak kesuciannya atau seorang perempuan yang telah diceraikan oleh suaminya, karena imam itu kudus bagi Allahnya.
Bahkan bagi imam besar, jelas2 diminta sbb :
Im 21:13 Ia harus mengambil seorang perempuan yang masih perawan.
Untuk salah satu bagian dari bait Allah, ditulis oleh Yehezkiel sbb :
Yeh 44:1 Kemudian ia membawa aku kembali ke pintu gerbang luar dari tempat kudus, yang menghadap ke timur; gerbang ini tertutup. 2 Lalu TUHAN berfirman kepadaku: "Pintu gerbang ini harus tetap tertutup, jangan dibuka dan jangan seorang pun masuk dari situ, sebab TUHAN, Allah Israel, sudah masuk melaluinya; karena itu gerbang itu harus tetap tertutup. 3 Hanya raja itu, oleh karena ia raja boleh duduk di sana makan santapan di hadapan TUHAN. Raja itu akan masuk melalui balai gerbang dan akan keluar dari situ."
Menjadi jelas bagi kita, jika ke kudusan diminta pada imam-Nya, imam besar, dan pintu bait-Nya. Demikian juga kekudusan, kemurnian, ketakberdosaan ... adalah LAYAK BAGI MARIA.
Yusuf pun paham dan tahu bahwa Maria , tunangan-Nya, oleh pemberitahuan Malaikat Gabriel, adalah milik Roh Kudus, milik Allah, sebagai orang yang tulus hati dan lurus, kita mengimani bahwa dia akan menjaga kemurnian Maria, karena sesungguhnya, dia tahu, sadar dan ditugasi sebagai "penjaga" Maria dan bayi-Nya.
Mat 1:20-23 Tetapi ketika ia mempertimbangkan maksud itu, malaikat Tuhan nampak kepadanya dalam mimpi dan berkata: "Yusuf, anak Daud, janganlah engkau takut mengambil Maria sebagai isterimu, sebab anak yang di dalam kandungannya adalah dari Roh Kudus. Ia akan melahirkan anak laki-laki dan engkau akan menamakan Dia Yesus, karena Dialah yang akan menyelamatkan umat-Nya dari dosa mereka." Hal itu terjadi supaya genaplah yang difirmankan Tuhan oleh nabi: "Sesungguhnya, anak dara itu akan mengandung dan melahirkan seorang anak laki-laki, dan mereka akan menamakan Dia Imanuel" -- yang berarti: Allah menyertai kita.
Dengan demikian Yusuf sadar, siapa Maria dan bayi-Nya.
Sekalipun ada ayat lanjutan : Mat 1:24-25 Sesudah bangun dari tidurnya, Yusuf berbuat seperti yang diperintahkan malaikat Tuhan itu kepadanya. Ia mengambil Maria sebagai isterinya, tetapi tidak bersetubuh dengan dia sampai ia melahirkan anaknya laki-laki dan Yusuf menamakan Dia Yesus.
Bagi yang belum sampai pada pemahaman menyeluruh, ada yang berpendapat Yusuf bersetubuh dengan Maria ... (ini muncul dari penafsiran2 wajar manusia ... belum mempertimbangkan bahwa Yusuf tahu ... bahwa Maria adalah bait Allah, ... juga Tabut Allah ... dan sebagai orang Yahudi dan keurunan dari garis Daud ... mengenal peristiwa ... yang menyentuh tabut perjanjian akan mati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar